Microsoft Word

1.    Mengenal Microsoft Word
Microsoft Word merupakan program untuk mengolah kata yang paling banyak digunakan pada saat ini. Program ini biasanya digunakan untuk pembuatan dokument surat menyurat, makalah, skripsi, novel dan sebagainya. Semuanya berhubungan dengan pengolah kata, namun tidak hanya itu, Microsoft Word juga mempunyai fasilitas lainnya seperti menambahkan grafik, gambar, symbol dan lainnya sehingga dokumen kelihatan  menjadi lebih unik dan menarik.
Microsoft Word menawarkan otomatisasi kerja telah menjadikannya bagian yang vital dari aktivitas bisnis sehari - hari, baik dalam bisnis perorangan, perusahaan kecil maupun perusahaan besar


2.    Interface

Pada Interface Atau wajah Microsoft Word terjadi perubahan yg signifikan yang menggantikan tampilan menu, toolbar dan sebagian besar task panes yang ada di versi-versi sebelumnya dengan tampilan lebih sederhana dan efisien
 

Tampilan Area Kerja MS. Word


Dari gambar diatas dapat diuraikan sebagai berikut.

  • Title Bar berisi nama file yang sedang dikerjakan, serta tombol menampilkan, atau menyembunyikan jendela program dan menutup program, yaitu tombol Minimaze, Maximize/Restore dan Close.
  • Quick Acces Toolbar berisi tombol-tombol yg berfungsi sebagai alternative penggunaan perintah yang sering digunakan.
  • Menu Bar berisi serangkaian perintah didalamnya terdapat sub sub perintah sesuai kategori. Sebagai contoh, pada menu home terdapat submenu clipboard, font, paragraph, styles dan editing yang didalamnya berisi perintah-perintah sesuai kategori.
  • Ribbon berisi perintah-perintah khusus yang merupakan submenu dari menu bar
  • Ruler merupakan kotak pengukuran yang diletakkan secara horizontal, yaitu diatas document dan secara vertical, yaitu disebelah kiri document.
  • Scroll Bar untuk menggulung jendela document pada lembar kerja kekanan/kekiri dan keatas/kebawah.
  • Status Bar adalah  baris horizontal yang menmpilkan informasi jendela document yang sedang ditampilkan.
  • Zoom Slide untuk memperbesar atau memperkecil tampilan lembar kerja.
  • View Toolbar berisi pengaturan jenis tampilan document, antara lain:
    • Print Layout : memberikan tampilan sesuai hasil yang akan diterima pada saat dicetak (default).
    • Full Screen Reading : memberikan tampilan halaman penuh.
    • Web Layout : memberikan tampilan sesuai hasil yang ditampilkan didalam jendela browser.
    • Outline : memberikan tampilan sesuai heading didalam document dan tingkat didalam struktur document.
    • Draft : memberikan tampilan yang berkelanjutan (menggabungkan seluruh halaman seperti dalam satu gulungan.

Ok Sekian tutorial saya pada kali ini saya ucapkan terima kasih.


Tahapan Memulai Microsoft Word    


Latihan Microsoft Word bagi pemula 

0 Response to "Microsoft Word"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel